Siswa SMP Methodist Banda Aceh Kunjungan Belajar Ke Lembaga BASARNAS Aceh

Peserta didik SMP Methodist Banda Aceh pada kelas delapan (VIII) B melakukan kunjungan belajar ke Lembaga Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) Banda Aceh. Peserta didik yang ikut berkunjung berjumlah 19 orang. Dalam kunjungan tersebut, peserta didik didampingi oleh dua guru yakni; Bapak Munawwar dan Bapak Muhammad Subki

(31/01/2024) Peserta didik SMP Methodist Banda Aceh pada kelas delapan (VIII) B melakukan kunjungan belajar ke Lembaga Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) Banda Aceh. Peserta didik yang ikut berkunjung berjumlah 19 orang. Dalam kunjungan tersebut, peserta didik didampingi oleh dua guru yakni; Bapak Munawwar dan Bapak Muhammad Subkhi.

Kunjungan belajar ini dimaksudkan untuk melakukan pendalaman materi tentang Lembagalembaga negara pada mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn). Secara spesifik di pilih Lembaga Basarnas. Sekira pukul 09.05 wib, peserta didik tiba di kantor Basarnas Banda Aceh yang berlokasi di Jln. Sultan Malikulsaleh No. 108, Lhong Raya-Banda Aceh.

Kendatangan peserta didik sudah ditunggu oleh para instruktur dari Tim Basarnas Banda Aceh. Para instruktur sudah mengatur rangkaian pembelajaran peserta didik di Lembaga Basarnas. Pembelajaran pertama yang diperoleh oleh peserta didik adalah mengenali apa itu Lembaga Basarnas dan siapa saja yang dapat menjadi bagian dari Basarnas apabila terjadi kondisi darurat pencarian orang, serta apa beda lembaga Basarnas dengan Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA). Setelah memperoleh pemahaman tersebut, peserta didik diajak untuk melihat melihat monitor yang menampilkan berbagai misi pencarian dan pertolongan yang dilakukan Basarnas seluruh Indonesia.

Para instruktur juga menjelaskan berbagai aksi pertolongan sederhana yang dapat dilakukan oleh peserta didik apabila terjadi kondisi darurat. Selain itu juga, peserta didik diberikan kesempatan untuk berkomunikasi menggunakan HT, dan mengenali fungsi-fungsi yang terdapat pada kendaraan penyelamatan di Basarnas Banda Aceh. Pembelajaran ditutup dengan photo Bersama.

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin
LINK TERKAIT